XCH Steven's Journal

Have Dream Will Travel~

Chrome, Sebuah terobosan baru GOOGLE browser & OS

ok mungkin anda sering browsing website dengan menggunakan koneksi internet yang ada dan beragam tentunya, namun anda biasanya menggunakan internet browser apa? sebagian besar pengguna internet biasanya menggunakan Mozzila firefox sebagai browser utamanya (termasuk saya dahulu), nah siapa yang tidak pernah mengenal google? perusahaan GOOGLE ini ternyata juga telah membuat internet browser, dengan nama google chrome. Dibalik usaha google dalam mebuat sebuah internet browser, hal ini juga dijadikan fondasi google untuk melancarkan jalannya dalam membuat Operating System CHROME OS yang akan release dalam waktu dekat ini, browser merupakan fondasi dalam perancangan sebuah windows explorer (bagi kita pengguna Windows tentunya akrab dengan explorer.exe). Jauh dari hal rumit semacam itu, mengapa Google Chrome Browser dan tidak yang lain? Ok berikut beberapa alasan kita harus minimal mencobanya:
- Memiliki tingkat efisiensi penggunaan yang cukup tinggi, dibandingkan dengan mozzile firefox maka benchmarking dalam memuat sebuah website menghasilkan angka yang tidak jauh berbeda, dan juga konsep tabs mengadopsi fitur tabs dari firefox namun dibuat lebih simple
- sistem theme bagi yang suka menghias browsernya tanpa menggunakan 3rd party pluggins
- (Control + Shift + N), sebuah fitur untuk browsing secara "aman", aman di sini jangan disamakan dengan protokol https (protokol http secure yang berkaitan dengan informasi sensitif yang akan dimasukkan dalam suatu website), aman di sini lebih ke arah browser ini tidak meninggalkan jejak pada history dan cookies sehingga jika kita tidak yakin ketika membuka sebuah website yang "tidak jelas" dan tidak ingin diketahui orang lain (tidak dapat di track dari history maupun cookies), anda dapat menggunakan fitur ini :D
- (Control + Shift + T), fitur untuk membuka kembali tab yang tidak sengaja ditutup, hingga mencapai 10 tab yang tidak sengaja ditutup!
- (Shift + Escape), sebuah task manager google chrome yang biasanya terdapat pada sebuah OS ketika suatu program not responding dapat di 'end task', namun disini yang not responding adalah web
Dan masih banyak lagi tentunya, so dapat kita lihat kan? google chrome menawarkan lebih dari sebuah browser pada umumnya... just try it : Google Chrome. Stay Tune XD

0 komentar:

Posting Komentar